Minggu, 03 Juli 2022

Teknik Perkapalan Undip meraih Akreditasi dari IABEE

 Department Teknik Perkapalan Universitas Diponegoro berhasil mendapatkan akreditasi IABEE dengan No. 00090.A pada tanggal 10 Februari 2022 Atas nama seluruh keluarga besar Department Teknik Perkapalan, Universitas Diponegoro mengucapkan terima kasih kepada tim dan pemangku kepentingan yang telah membantu dalam pencapaian ini. IABEE merupakan lembaga akreditasi mandiri Indonesia yang terus berupaya untuk mendapatkan pengakuan dari masyarakat internasional. Saat ini, IABEE telah menjadi anggota Washington Accord (WA) dengan status Provisional Signatory. Washington Accord (WA) adalah sebuah perjanjian kerjasama internasional dalam bidang akreditasi program studi teknik (bachelor of engineering) di bawah payung International Engineering Alliance (IEA).



Dengan mengakreditasikan Prodi ke IABEE (khusus tipe General Accreditation), maka Prodi akan memperoleh rekognisi substantial equivalent dalam kerangka perjanjian-perjanjian internasional yang diikuti oleh IABEE. Dengan demikian, Prodi akan dipandang mampu oleh masyarakat internasional untuk menghasilkan lulusan-lulusan yang menguasai Capaian Pembelajaran yang secara substansial disepakati di dalam perjanjian-perjanjian tersebut, sebagai bekal menapaki karir profesional yang sejalan. Prodi juga dipandang mampu untuk menjalankan sistem manajemen mutu yang mengarah pada perbaikan berkelanjutan, berdasarkan pengukuran dan evaluasi Capaian Pembelajaran Lulusannya masing-masing.

#undip #undipsemarang #universitasdiponegoro #diponegorouniversity #undipjaya #undipmaju #undipuniversitasriset #worldclassuniversity #undipexcellent #umundip #undipinternasional #akucintaundip #undiphebat

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Informasi Lebih Lanjut dan Kontak dennyhendrik98@gmail.com.

Address:

Jalan Banjarsari Raya No 27A Tembalang Semarang

Work Time:

Monday - Friday from 9am to 5pm

Phone:

6281339285456

Diberdayakan oleh Blogger.