Jumat, 20 November 2020

Marine Diving Club UNDIP (Kelompok Studi Menyelam dan Mengeksplor Dasar Laut)


Marine Diving Club (MDC) merupakan salah satu Kelompok Studi yang berada di bawah naungan Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro Semarang.

Perkembangan organisasi Marine Diving Club (MDC) di jurusan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro Semarang diawali dengan kesadaran bahwa ketrampilan selam bagi mahasiswa Ilmu Kelautan adalah penting dan sangat menunjang aktivitas di bidang kelautan. Dengan bekal ketrampilan selam diharapkan mahasiswa Ilmu Kelautan akan lebih mengenal karakter laut secara langsung melalui kegiatan penyelaman. Dimana hal ini akan berguna bagi perkembangan kelautan di kemudian hari.

Sejak diusulkan berdiri sebagai suatu kelompok selam yang dikhususkan bagi kalangan mahasiswa Ilmu Kelautan Undip yang diberi nama Marine Diving Club (MDC) Jurusan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro dan diakui secara de facto dan langsung dikoordinasi oleh Keluarga Mahasiswa Ilmu dan Teknologi Kelautan (sekarang Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan). MDC terus berbenah diri dalam struktur organisasinya. Pada masa kepengurusan Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan periode 1991/1992, MDC secara resmi diterima sebagai salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di dalam Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan. Keberadaan klub ini kemudian disahkan dengan SK Dekan No. 1/80/jo 7.I.36/KM/2000. Mulai dari ketuanya yang pertama yaitu Agus Trianto (sekarang staf dosen Ilmu Kelautan Undip) hingga ketua yang sekarang, Fikri Irwan Maulana, MDC telah mengadakan dan aktif terlibat dalam berbagai kegiatan mulai dari skala univesitas hingga nasional, bahkan internasional.

VISI

Menumbuhkan dan mengembangkan olah raga selam guna mendukung ilmu pengetahuan yang berbasis kelautan.

MISI

Mengembangkan olah raga selam di kalangan mahasiswa Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro

Menciptakan dan mengusahakan berbagai bentuk kegiatan baik yang bersifat olah raga maupun ilmiah serta usaha – usaha yang mengarah pada konservasi sumber daya laut.

Sumber :undip.ac.id

#UniversitasDiponegoro

#Undip

#UndipJaya

#DiponegoroUniversity

#UndipExcellent

#UndipMaju

#FPIKUndip

#KelompokStudiFPIKUndip

#IlmuKelautanUndip

 

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Informasi Lebih Lanjut dan Kontak dennyhendrik98@gmail.com.

Address:

Jalan Banjarsari Raya No 27A Tembalang Semarang

Work Time:

Monday - Friday from 9am to 5pm

Phone:

6281339285456

Diberdayakan oleh Blogger.